My Education Video Happy watch :)

Rabu, 26 Maret 2014

Buku SocknetV

Tugas Softskill


Nama : Andreas Billy Sutandi
NPM : 50411789
Kelas : 2IA13
Judul Buku : SOCKNETV
Tahun : 2013

Keterangan Tugas :
Nama Dosen : Dr. rar. net I, Made Wiryana, S.Kom. M App Sc, 
Membuat Buku "SOCKNETV" dengan menggunakan aplikasi LYX

Kamis, 13 Maret 2014

Definisi Game

Hai teman-teman kali ini saya akan menjelaskan sedikit mengenai apa sih game itu? mungkin bagi teman-teman yang suka main game pasti tau dong, tapi untuk lebih detailnya lagi, ini ada deskripsi singkat tentang game.

DEFINISI
Apa sih game itu?

Pada kamus Bahasa Indonesia juga jika diartikan dalam Bahasa Inggris arti GAME itu sendiri adalah “Permainan.” Sebuah permainan adalah sebuah sistem dimana pemain terlibat dalam konflik buatan, permainan terdapat peraturan yang bertujuan untuk membatasi perilaku pemain dan menentukan permainan. Tujuangame adalah pastinya untuk menghibur pemainnya, selain itu game juga dapat meningkatkan konsentrasi & membantu memecahkan masalah dengan tepat & cepat.

SEJARAH
Sejarah game bermula pada tahun 1947 adalah tahun pertama di mana game didesain untuk dimainkan dengan layar CRT (cathode ray tube). Game sederhana ini dirancang oleh Thomas T. Goldsmith Jr. dan Estle Ray Mann. Aplikasi ini dipatenkan pada tanggal 14 Desember 1948. Sistem yang dibuatnya terdiri dari 8 vacum tubes dan mensimulasikan peluru ditembakkan pada target, ide ini berasal dari display radar pada Perang Dunia II.

Pada tahun 1952, A.S. Douglas membuat OXO, game grafis noughts and crosses atau nol dan silang, di University of Cambridge untuk mendemonstrasikan tesisnya tentang interaksi komputer dan manusia.

Tahun 1958 menciptakan game Tennis for Two pada osiloskop. Game ini menampilkan lapangan tenis sederhana dipandang dari samping.

Tahun 1972 dirilis perangkat video game pertama untuk pasar rumahan, Magnavox Odyssey, dihubungkan dengan televisi.

Pada awal tahun 1980-an ditandai oleh Nintendo, Kesuksesan LCD genggam ini menciptakan banyak pengikut untuk membuat yang sama dengan mengadopsi game-game popular, awal tahun 1980-an juga ditandai dengan hadirnya media penyimpan CD-ROM yang dalam waktu singkat menjadi populer.

KLASIFIKASI GAME

*  Board Games (Permainan Papan) Game pada katagori ini membutuhkan suatu papan  yang terbagi dalam sektor-sektor tertentu (dengan garis-garis) dan didalamnya terdapat sejumlah alat main yang dapat digerakkan, yang termasuk game dalam katagori ini adalah catur.

*  Card Games (Permainan Kartu) Game ini akan memanfaatkan simbol dari 52 kartu yang terbagi dalam dua faktor : suit (4 nilai) dan rank (13 nilai). Sejumlah ketentuan dibuat untuk mengatur bagaimana cara-cara untuk membuat kombinasi tersebut, yang termasuk game dalam katagori ini adalah permainan kartu bridge/truf.

*Athletic Games (Permainan Atletik) Permainan games jenis ini lebih cenderung pada penggunaan fisik. Peraturan game mewajibkan pemain untuk melakukan aksi tertentu. Kekuatan badan, kecepatan, ketepatan dan kerjasama menjadi bagian utama dari game atletik. Dan lain-lain

GENRE GAME


First person shooter (sudut pandang orang pertama)

Fighting (game ini menuntut pemainnya untuk lincah, cepat tanggap)
Real time strategy (lebih menekankan pada kehebatan strategi pemainnya)
Adventure (dituntut kemampuan berfikirnya untuk menganalisa sesuatu)
Edutainment game (untuk tujuan mendidik atau mengenal sesuatu)

Software pembuat game

1. RPG Maker (www.rpgmakerweb.com/)
RPG Maker merupakan salah satu software pembuat game RPG yang saya ketahui, saya sudah pernah mencobanya, dan ternyata dengan adanya software ini membuat game menjadi lebih mudah.


Berikut Screeshotnya


Saya sudah pernah coba editor ini, dan ternyata sangat mudah sekali bagi pemula dikarenakan editor sama sekali tidak membutuhkan koding script, RPG Maker adalah editor game yang didasari oleh Ruby sebagai bahasa pemrogramannya, walaupun tanpa membutuhkan koding, editor ini bisa dikembangkan juga melalui script apabila fitur yang terdapat dieditor ini dirasa kurang.


Game yang paling saya gemari

Final Fantasy 9 merupakan game RPG keluaran Square soft pada tahun 2000
Game ini mengisahkan tentang perang antara beberapa negara, dipimpin oleh ratu yang ambisiuis. Pemain akan berperan sebagai seorang pencuri yang muda bernama Zidane Tribal, yang bergabung bersama gerombolan pencuri untuk menghancurkan Ratu. Plot cerita berganti, ketika karakter utama sadar bahwa Ratu adalah boneka dari Kuja.

Game ini merupakan game yang dimainkan pada console Playstation 1, namun saat ini game ini pun sudah ada versi yang dapat dijalankan oleh beberapa console lainnya seperti PSP, Android, dll.

Game ini memiliki walktrought yang menarik, selain dari ceritanya yang menarik, game ini juga memiliki ciri-ciri yang unik dibandingkan dengan game lain, melihat perkembangannya menurut saya final fantasy 9 merupakan game RPG yang terbaik yang dikeluarkan oleh  square soft.



2. Digimon Digital Card Battle
Nah game yang satu ini juga tidak kalah menariknya dengan game yang lannya, Game keluaran Bandai ini ternyata cukup ramai dibicarakan juga ketika saya masih SMP sekitar tahun 2005an lah, game ini menurut saya tidak kalah menarik karena genre gamenya walaupun cuma card game namun memiliki kemungkinan kemungkinan yang menarik, game ini juga dapat dimainkan pada console Playstation 1



3. Digimon World 3
Game ini merupakan game dengan genre RPG, game ini dikembangkan oleh bandai dan dapat dimainkan di console PS1, game ini tidak kalah menariknya juga dengan game game RPG lainnya, dikarenakan game ini lucu, unik, karena disertai oleh karakter karakter digimon yang disukai oleh anak anak dan anak remaja, game ini juga memiliki walktrough yang menarik, selain RPG game ini juga menyisipkan genre game card batlle, jadi selain rpg juga ada card battlenya, dan card battlenya memiliki jalan ceritanya sendiri, yang juga berhubungan dengan game ini.



4. Super Mario Bros
Siapa sih yang ngga tau game yang satu ini
Berikut ini sejarah game ini, menurut wikipedia

adalah sebuah permainan arkade yang dibuat dan diterbitkan oleh Nintendo pada tahun 1983. Permainan ini dibuat oleh Shigeru Miyamoto, pembuat seri permainan Mario. Permainan ini adalah kelanjutan dari permainan Donkey Kong dan Mario, yang dahulunya dinamai "Jumpman". Sampai sekarang, Mario Bros. telah dirilis ulang sebanyak dua puluh kali pada berbagai konsol. Pada permainan ini, Mario yang bekerja sebagai tukang ledeng, bersama dengan adiknya Luigi, harus membasmi kura-kura yang mengganggu di parit bawah tanah di New York. Mario harus membasmi semua kura-kura dengan cara menjungkirkan mereka dan menendang nya. Mario Bros versiarcade dan Nintendo Entertainment System, menerima sambutan positif. Di Jepang, versi NES dari Mario Bros.telah terjual sebanyak 1.63 kopi.Di Indonesia,Mario Bros Tayang di RCTI Sejak Tahun 1993 Dan 2002

Gameplay yang sederhana membuat siapapun dapat memainkan game ini

Misi game ini adalah menyelamatkan putri di dalam kastil

Cara mainnya mudah player hanya tinggal menggerakan kursor lalu berjalan menuju garis finish di depan sana, lalu melompat untuk menghindari musuh



5. Digimon Rumble Arena
Game ini merupakan jenis game bergenre Fighting, tidak berbeda jauh dengan jenis jenis game fighting lainnya, game ini tidak kalah menarik dengan game fighting lainnya, game ini memiliki karakter yang lucu unik dan menggemaskan, selain itu juga game ini memiliki karakter yang cukup menyeramkan, sehingga game ini memiliki keunikan tersendiri, apalagi bagi mereka yang menyukai digimon.

Game ini dapat dimainkan di console PS1.



Bisnis Game saat ini

Saat ini bisnis game terutama diindonesia menggunakan metode pembayaran seperti pemotongan pulsa operator(Poker Boyaa) ataupun ada juga yang menggunakan metode voucher seperti game online(Lyto, Point Blank) 

Maraknya penipuan pun sering ditemukan pada saat transaksi pembayaran game online, seperti penipuan voucher, penipuan character, dan lain lain sebagainya

Disarankan kepada teman teman apabila hendak berbisnis game, ada baiknya berhati hati dalam melakukan transaksi. 

Pasar Game yang saya liat cukup menjanjikan, apalagi jika game tersebut walaupun sederhana namun dapat menghibur, contohnya seperti game Angry Bird yang dibooming dipasaran.


Referensi : http://nenalatifa.blogspot.com/2013/03/definisi-game.html